Pertemuan Wali Murid Kelas XII SMK Batik 1 Surakarta

Pertemuan Wali Murid Kelas XII SMK Batik 1 Surakarta

Pada hari Sabtu, 2 Desember 2023  telah dilaksanakan kegiatan pertemuan dengan wali murid kelas XII SMK Batik 1 Surakarta bertempat di Aula SMK Batik 1 Surakarta. Acara ini bertujuan untuk sosialisasi program SMK Batik 1 Surakarta tahun pelajaran 2023/2024 dan menjalin silaturahim antara sekolah dengan orang tua murid.

Kegiatan ini dirasa sangat penting, karena merupakan ikhtiarar sekolah dalam rangka menyamakan persepsi serta membangun sinergi dengan orang tua murid khususnya kelas XII. Bukan hanya penyampaian paparan program sekolah berkaitan dengan kegiatan murid kelas XII,  tetapi juga diarahkan untuk membangun silaturahim yang erat agar dapat terbangun kerjasama yang baik antara orang tua murid dan sekolah untuk tercapainya Visi dan Misi SMK Batik 1 Surakarta
Kegiatan diawali dengan sambutan kepala sekolah SMK Batik 1 Surakarta, Dr. Pris Priyanto,S.Kom, M.Kom. dan dilanjutkan dengan pemaparan program-program bidang kurikulum yang menyampaikan rencana kegiatan akademik seperti kegiatan penialian baik pengetahuan ataupun ketrampilan, Humas dan Sarana Prasarana.  Bidang kurikulum menyampaikan yang menyampaikan rencana kegiatan akademik seperti kegiatan penialian baik pengetahuan ataupun ketrampilan . Bidang Humas menyampaiakan adanya program baru bidang Bursa kerja Khusus dimana pada tahun ini SMK Batik 1 menjalin kerjasama sam dengan OS Senal Jaya untuk melakukan perekrutan murid SMK Batik magang dan bekerja di perusahaan di Jepang. Bidang Humas menyampaikan berkaitan sarana dan prasarana yang memerlukan kerjasama dengan orangtua/ wali murid agar seluruh proram seklah bisa berjalan dengan baik.

Semoga dengan kegiatan ini terbangun sinergi dan terjalin silaturahim yang erat antara sekolah dan orang tua murid